Selamat Datang Di All About Football

Identitas Saya


Biodata
NamaNugra Hanindya Wardhana
Jenis KelaminLaki-Laki
PendidikanSMA N 3 Kota Mojokerto
AgamaIslam
HobiSepak Bola
Tempat/tanggal LahirMojokerto, 4 November 1997
Ciri-ciriNormal and Simple Person

Daftar Isi

Sabtu, 15 Maret 2014

Kompany Kartu Merah, Manchester City Tetap Perkasa

David Silva Hull City Manchester City Premier League 03152014
Manchester City menjaga peluang juara dengan membekuk tuan rumah Hull City 2-0 dalam lanjutan Liga Primer Inggris di KC Stadium, Sabtu (15/3). City harus main dengan sepuluh orang sejak menit kesepuluh setelah kapten Vincent Kompany diganjar kartu merah akibat melanggar Nikica Jelavic. Kalah jumlah pemain, tim Manuel Pellegrini justru bisa mencetak dua gol tanpa balas melalui David Silva dan Edin Dzeko. Babak pertama City tidak menjalankan laga dengan ideal, kapten Vincent Kompany harus melanggar Shane Long yang membuahkan tendangan bebas bagi tuan rumah saat laga baru berjalan tiga menit. The Citizens bahkan harus main dengan sepuluh orang sejak menit kesepuluh gara-gara sang kapten diganjar kartu merah langsung. Kompany menjatuhkan Jelavic dengan menarik seragam penggawa tuan rumah. Kalah jumlah pemain, Manchester Biru justru berhasil membuka keunggulan empat menit setelah diusirnya Kompany. Berawal dari umpan Yaya Toure, David Silva mendapat ruang untuk melepaskan tembakan dari jarak sekitar 22 meter dan sepakan kerasnya tak mampu dihalau penjaga gawang Allan McGregor. Hull nyaris menyamakan kedudukan, tapi Jelavic gagal memaksimalkan umpan Long lantaran mendapat kawalan ketat dari Garcia. City berpeluang menggandakan keunggulan ketika tendangan voli Zabaleta menghantam mistar gawang McGregor. Menit 35, Hull menjebol gawang Hart lewat aksi Meyler di dalam kotak penalti, tapi wasit menganulir gol karena dianggap offside. Tuan rumah terus menekan pertahanan City, namun penyelesaian akhir yang tidak sempurna membuat skor 1-0 untuk tim tamu bertahan hingga turun minum. Babak kedua Hull mengambil inisiatif serangan di babak kedua, dengan Shane Long mendapat umpan di sisi kanan gawang, sayang sundulannya belum menemui target. Long kembali menjajal peruntungannya dengan melepaskan tembakan jarak jauh, tapi kali ini berhasil diredam Hart. Aluko memberikan umpan mendatar ke kotak penalti, kemudian Jelavic berusaha mendapatkannya dengan melepaskan diri dari kawalan pemain City, tapi tendangannya masih sia-sia. Kans menambah gol kembali didapatkan The Citizens, kali ini di menit 73. Fernandinho menerobos ke kotak penalti, tapi sepakannya dari jarak dekat justru melebar dari tiang gawang. Jelavic mengancam pertahanan City dan berusaha melepaskan tendangan ke arah gawang, tapi penyelesaian akhir masih belum sesuai harapan. Tim Manuel Pellegrini hampir mengunci kemenangan di sisa tiga menit pertandingan dengan peluang yang didapatkan Dzeko, tapi tendangannya masih bisa diamankan McGregor. Dzeko akhirnya menggandakan keunggulan City di pengujung laga usai menerima umpan David Silva. Susunan Pemain Hull: McGregor, Rosenior, Elmohamady, Figueroa, Chester, Davies, H'stone, Meyler, L'more, Jelavic, Long Cadangan: Harper, Bruce, Koren, Fryatt, Boyd, Sagbo, Aluk Manchester City: Hart, Zabaleta, Kompany, Demichelis, Clichy, Garcia, Fernandinho, Toure, Nasri, Silva, Dzeko Cadangan: Pantilimon, Lescott, Navas, Milner, Kolarov, Rodwell, Negredo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar